Resep cara membuat membikin masakan dengan mudah spesial enak dan lezat

Resep Belut Masak Santan Super Lezat

Nah resep11 akan memberikan resep masakan yang paling enak dan sedap yaitu resep belut masak santan. Belut dapat kita beli dipasar tradisional dengan harga yang memang agak mahal, karena belut sulit untuk di cari. Tak hanya enak jika langsung digoreng sebagai cemilan, belut ternyata bisa dijadikan dengan berbagai macam masakan enak dan spesial. Nah bunda jika mempunyai bahan utama belut, bisa menggunakannya sebagai masakan belut masak santan.


Bahan belut masak santan :
  • 400 gram belut kita bersihkan dan potong potong, goreng sebentar
  • 2 cm lengkuas
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai kita memarkan
  • 1/4 sendok teh merica
  • 300 ml santan terbuat dari 1/4 butir kelapa
  • 1/2 sendok makan gula pasir
  • 10 buah cabai rawit utuh
  • 1 sendok makan garam
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
 Bumbu yang dihaluskan :
  • 8 butir bawang merah
  • 5 butir kemiri kita sangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah bakar
Cara membuat belut masak santan :
  1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan sereh, lengkuas dan daun jeruk, tumis hingga bumbu harum dan matang.
  2. Masukkan ikan belut yang telah di goreng lalu aduk hingga rata. Masukkan cabai rawit, gula pasir dan garam, aduk hingga rata.Tambahkan dengan santan, masak hingga matang. 
  3. Sebelum di angkat, cicipi trasanya lalu angkat dan sajikan selagi hangat.
Back To Top