Cara Membuat Dadar Jagung Sederhana. Hai ... jumpa lagi dengan resep11, saya akan memberikan resep dadar jagung malang yang enak dan lezat. Cara membuat dadar jagung sangat mudah kok ... bisa anda praktekkan di dapur kesayangan anda. Dengan bumbu dadar jagung yang enak akan membuat dadar jagung lezat sebagai lauk pauk dengan nasi putih hangat. Resep dadar jagung ini juga tak kalah enak dengan resep dadar jagung keluarga nugraha. Yuk sekarang bikin dadar jagung enak dengan bahan dan resep di bawah ini. o iya hampir kelupaan ... untuk mendapatkan dadar jagung yang manis dan enak kita gunakan jagung manis yang memang harganya sedikit mahal daripada jagung biasa. Jagung manis bisa anda beli dipasar pasar tradisional ataupun di supermarket besar. Kadang dadar jagung di daerah daerah lain nusantara menyebutnya bakwan jagung atau juga perkedel jagung.
Bahan dadar jagung enak :
- 2 buah jagung manis, pipil dan tumbuk halus
- 2 buah jagung manis, sisir
- 2 butir telur kita kocok lepas
- 100 gram tepung terigu
- 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 2 tangkai daun ketumbar iris iris halus
- 1 sendok makan air
- 3 buah cabai rawit merah, iris iris serong
- minyak untuk menggoreng
Bumbu yang dihaluskan :
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- 2 butir bawang merah
Cara membuat dadar jagung enak dan lezat :
- Kita campur jagung manis pipil dan yang ditumbuk aduk aduk rata.
- Tambahkan tepung terigu, daun ketumbar, kaldu ayam bubuk, telur, air dan cabai rawit merah, aduk rata.
- Panaskan minyak dan goreng adonan dadar jagung kira kira satu sendok sayur hingga matang.
- Angkat dan tiriskan dadar jagung dan siap disajikan bersama masakan lain ataupun dengan nasi putih hangat saja.
Demikian cara membuat dadar jagung sederhana enak dan lezat. Jangan lupa untuk menyajikan minuman yang tak kalah enak yaitu es air mata pengantin.
Tag :
Lauk Pauk