Udang adalah ikan yang kaya akan kandungan vitamin, oleh sebab itu banyak masakan yang menggunakan udang sebagai bahan utamanya, selain itu tambahan telur asin akan membuat udang semakin istimewa. Pilihlah udang pancet sebagai bahan utama dalam membuat udang goreng telur asin ini, karena rasanya lebih manis dan gurih, dijamin anda bakan ketagihan dengan menu istimewa ini.
Bahan utama :
Bahan utama :
- 400 gr udang pancet, kupas dan sisakan ekornya
- 1/2 sendok makan air jeruk lemon
- 1/2 sendok makan garam
- Minyak goreng
- 50 gr maizena
- 50 gr tepung terigu
- 5 siung bawang putih, cincang halus
- 4 buah kuning telur asin, haluskan
- 2 buah cabai merah, cincang halus
- 2 batang daun bawang, iris halus
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- Minyak untuk menumis
- Udang yang telah di bersihkan, lumuri dengan garam dan air jeruk lemon hingga rata, diamkan udang selama 15 menit.
- Masukkan udang ke atas bahan pelapis hingga rata lalu goreng di dalam minyak panas dengan api sedang hingga kuning keemasan dan matang, angkat dan tiriskan.
- Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bawang putih bersama dengan cabai merah dan daun bawang, tumis hingga harum dan matang.
- Tambahkan dengan merica buubk, aduk hingga rata, masukkan kuning telur, aduk hingga rata. tambahkan dengan udang goreng lalu aduk hingga berbalut bumbu, angkat dan sajikan.
Tag :
Resep Masakan Nusantara